Header Ads

Selasa, 08 Maret 2022

Harry Maguire Berharap Manchester United Segera Move On Setelah Kalah dari Man City


Kapten Manchester United, Harry Maguire meminta rekan-rekannya untuk tidak patah arang usai dikalahkan Manchester City. Ia menyebut timnya harus lekas bangkit untuk bisa kembali ke jalur kemenangan.

AGEN BOLA 

Manchester United menelan kekalahan yang menyakitkan pada akhir pekan kemarin. Bertandang ke markas Manchester City, Setan Merah kalah dengan skor telak 4-1.


Kekalahan itu berdampak besar bagi MU. Karena setan merah kini terdepan dari empat besar sementara EPL.


Maguire menyebut timnya tidak boleh terlalu larut dalam kekecewaan usai kalah. "Kami tahu bahwa sangat penting bagi kami untuk mengakhiri musim ini dengan sebaik mungkin," buka Maguire kepada MUTV.


Maguire menyebut untuk finish di empat besar EPL, kemenangan menjadi harga mati bagi timnya. Jadi ia ingin timnya bekerja keras untuk bisa meraih kemenangan tersebut.


"Kami akan menjalani jadwal pertandingan di mana kami tahu bahwa kami harus meraih kemenangan demi kemenangan di pertandingan-pertandingan tersebut,"


"Kami tahu kami cukup bagus untuk memenangkan sisa-sisa pertandingan yang ada, namun kami harus membuktikan itu di atas lapangan, di setiap pertandingan yang kami hadapi,"


Maguire menyebut bahwa United menyadari bahwa permainan mereka sangat buruk saat menghadapi City. Jadi ia dan rekan-rekannya akan mencoba untuk membenahi performa mereka tersebut.


"Kami harus benar-benar fokus di pekan ini, ddan saya tahu kami mengecewakan di beberapa hari terakhir. Para pemain kami kecewa berat dan itu terjadi ketika kami kalah di sebuah pertandingan besar,"


"Kami akan menganalisis permainan kami, dan mencoba untuk memperbaiki sejumlah sektor permainan kami. Kami harus memastikan kami siap memberikan performa yang baik agar kami mendapatkan hasil yang kami inginkan," ujarnya.


Manchester United sendiri akan ditunggu sebuah laga krusial di akhir pekan nanti.

AGEN SLOT

Mereka akan berhadapan dengan Tottenham di pekan ke-29 EPL musim 2021/22 ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.